IST AKPRIND Yogyakarta sukses menyelenggarakan MUNAS ke-IV dan REUNI AKBAR IKA AKPRIND 2017
Bertempat di Auditorium Kampus Balapan IST AKPRIND Yogyakarta pada Sabtu, 15 April 2017, kegiatan MUNAS ke-IV dan Reuni Akbar IKA AKPRIND 2017 dilaksanakan dengan sukses. Tema Munas dan Reuni Akbar IKA AKPRIND 2017 ini adalah “Berkumpul Untuk Membangun dan Mensinergikan Potensi dan Kemitraan”. Acara ini dihadiri ratusan alumni dari beberapa wilayah diantaranya Sumatera, Jabodetabek, Yogyakarta, Kalimantan, dan beberapa wilayah lainnya di Indonesia.
Dalam rangka turut menunjang pembangunan, alumni Akademi Perindustrian, Akademi Teknologi Industri, dan Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta, merasa terpanggil dan bertanggungjawab untuk mensukseskan pembangunan melalui ilmu pengetahuan dan teknologi menuju era industrialisasi. Untuk mewujudkan sikap hidup dan pengabdian yang bersumber pada cita-cita almamater, Alumni Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta membentuk suatu organisasi yang disebut Ikatan Alumni Institut Sains & Teknologi AKPRIND yang berasaskan Pancasila dan berdasarkan kekeluargaan. Organisasi ini bernama Ikatan Alumni Akademi Perindustrian, Akademi Teknologi Industri, dan Institut Sains & Teknologi AKPRIND disingkat IKA AKPRIND.
Pada acara Munas ke-IV selain pembacaan Laporan Pertanggungjawaban (LPj) Pengurus Pusat IKA AKPRIND Periode 2011 – 2015 oleh Ketua Umum IKA AKPRIND 2011 – 2015 Bapak Ir. Toharso, MM. juga sekaligus memilih kepengurusan baru IKA AKPRIND 2017 – 2021. Ir. Toharso, MM., alumni jurusan Maintenance AKPRIND lulusan tahun 1985. Beliau saat ini menjabat sebagai Direktur Pengolahan Pertamina PT. Pertamina.
Berikut adalah susunan kepengurusan IKA AKPRIND Periode 2017 – 2021:
Ketua Umum Pengurus Pusat IKA AKPRIND 2017 – 2021 : Emnual Rozari Nasution, B.Sc.
Ketua 1 : Bambang Kusmartono, ST., MT
Sekjen : Hj. Endang Primarjani, B.Sc.
Sekretaris 1: RR. Yuliana, ST., MT
Sekretaris 2: Tedi Kurniawan, S.Kom.
Bendahara : Catur Iswahyudi, SE., ST., M.Cs.
Bendahara 1 : Dr. Latifah Hanum Damanik, ST., M.Si.
Bendahara 2 : Yun Hindaryatie, B.Sc.
Selain acara Munas dan Reuni AKBAR juga diadakan acara wisata ke Imogiri dan Tebing Brexi pada hari minggu 16 April 2017 dan serangkaian acara wisata kuliner lainnya.
Sukses dan jaya selalu IKA AKPRIND , bersama membangun Indonesia!
Mantapppp… Semoga akprind dan alumni bisa menjalin kerjasama yg solid untuk membangun akprind menjadi lebih baik.